Di sela-sela Premiere Single “Sampai Akhir Nanti” yang dinyanyikan oleh Syahril Akbar, tim Widal TV mengadakan sebuah acara kejutan sederhana untuk merayakan ulang tahun CEO PT. STPI, Saudara Alberto Mahaluby. Suasana haru dan kehangatan menyelimuti area acara ketika seluruh kru, talent, dan undangan memberikan tepuk tangan meriah untuk sosok yang selama ini menjadi pendukung utama berbagai karya yang lahir dari kolaborasi Widal TV dan STPI.
Pada momen spesial tersebut, CEO Widal TV, Mbul Widal, menyampaikan ucapan selamat dan doa terbaik:
“Saudara Abe bukan hanya seorang sahabat, tapi juga saudara dan partner terbaik dalam berkarya. Terima kasih sudah selalu mendukung setiap langkah kami, termasuk proses panjang single ‘Sampai Akhir Nanti’. Di hari ulang tahun ini, kami semua di Widal TV mendoakan kesehatan, keberkahan, dan kesuksesan yang terus mengalir untuk Saudaraku Abe. Semoga panjang umur, penuh kebahagiaan, dan terus menjadi inspirasi bagi kita semua. Selamat ulang tahun, Brother!”
Setelah itu, Alberto Mahaluby memberikan sepatah-dua patah kata yang penuh rasa syukur:
“Terima kasih banyak untuk keluarga besar Widal TV atas kejutan ini. Jujur, saya tidak menyangka. Kebersamaan kita selama ini bukan hanya soal kerja, tapi soal persahabatan. Saya bangga bisa menjadi bagian dari perjalanan karya teman-teman semua. Semoga lagu ‘Sampai Akhir Nanti’ menjadi berkah dan menginspirasi banyak orang. Terima kasih atas doa dan perhatiannya. Kita terus melangkah bersama.”
Acara kejutan ini menjadi penutup manis dari rangkaian Premiere Single “Sampai Akhir Nanti”, menambah nuansa kebersamaan yang semakin memperkuat sinergi antara Widal TV, STPI, dan seluruh tim kreatif yang terlibat.







