Syaril Akbar Rilis Single Kedua “Sampai Akhir Waktu”

Setelah sukses menjadi Juara 1 HAPMI Sukabumi Pop Singer Festival 2024 kategori Dewasa Pria, Syaril Akbar kembali menghadirkan karya terbarunya. Kali ini, ia resmi merilis single kedua bertajuk “Sampai Akhir Waktu”, menyusul kesuksesan single perdananya, “Senyum di Balik Luka”.

Sama seperti sebelumnya, lagu ini ditulis oleh Mbul Widal, dengan aransemen oleh Wig TR di TR Record Studio, serta diproduksi oleh Widal Creative Media. “Harapannya, single kedua ini bisa memberi warna lain untuk permusikan Sukabumi, sekaligus lebih menunjukkan karakter vokal saya. Semoga lagu ini bisa diterima pendengar,” ujar Syaril.

Mbul Widal, selaku Ketua Umum Widal Community sekaligus Producer project ini, menambahkan:

“Kita ingin terus mengapresiasi orang-orang yang memiliki potensi. Karena itu, kita selalu mensupport karya lokal, bukan hanya di bidang musik tetapi juga di bidang lainnya. Sesuai dengan visi misi Widal Community, yaitu menghimpun dan mengembangkan semua potensi yang ada di Sukabumi. Semoga ke depan akan lahir lebih banyak Syaril-Syaril baru dari Sukabumi, bahkan bisa melampauinya.”

Single “Sampai Akhir Waktu” sendiri menceritakan tentang kesetiaan seorang suami kepada istrinya, meski sang istri telah lama sakit. Usai perilisan, tim produksi juga tengah mempersiapkan pembuatan video klip. Saat ini proses hunting pemeran untuk kebutuhan cerita masih berlangsung.

👉 Adakah yang berminat untuk terlibat dalam project video klip ini?

Redaksi | Widal News

  • Related Posts

    Slowly Project Resmi Come Back Lewat Single “Pick Me”, Angkat Fenomena Sosial dengan Balutan Ska Reggae

    Setelah melalui masa vakum yang cukup panjang, Slowly Project akhirnya kembali menyapa penikmat musik Tanah Air dengan merilis single terbaru bertajuk “Pick Me”. Karya ini menjadi penanda kebangkitan dan langkah…

    PABPDSI Sukaraja Bersama Anggota BPD Se-Indonesia Tanam 1.000 Bibit Pohon di Hutan Lindung Gombongpapak Kaki Gunung Gede Pangrango

    WIDAL NEWS – Kabupaten Sukabumi, Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kecamatan Sukaraja Kabupaten Sukabumi bersama anggota BPD melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Peduli Penghijauan Lingkungan (PEPELING) dengan melakukan…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    PTM AKARI Sukses Gelar “Akari Cup 2026”, Persaingan Sengit Warnai Turnamen Tahunan

    PTM AKARI Sukses Gelar “Akari Cup 2026”, Persaingan Sengit Warnai Turnamen Tahunan

    Slowly Project Resmi Come Back Lewat Single “Pick Me”, Angkat Fenomena Sosial dengan Balutan Ska Reggae

    Slowly Project Resmi Come Back Lewat Single “Pick Me”, Angkat Fenomena Sosial dengan Balutan Ska Reggae

    PABPDSI Sukaraja Bersama Anggota BPD Se-Indonesia Tanam 1.000 Bibit Pohon di Hutan Lindung Gombongpapak Kaki Gunung Gede Pangrango

    PABPDSI Sukaraja Bersama Anggota BPD Se-Indonesia Tanam 1.000 Bibit Pohon di Hutan Lindung Gombongpapak Kaki Gunung Gede Pangrango

    Open Turnamen Tenis Meja Kujang Cup I tahun 2025 Resmi Digelar di Kota Sukabumi

    Open Turnamen Tenis Meja Kujang Cup I tahun 2025 Resmi Digelar di Kota Sukabumi

    Pengurus Cabang PTMSI Kota Sukabumi Resmi Dilantik, Siap Perkuat Pembinaan dan Prestasi Atlet

    Pengurus Cabang PTMSI Kota Sukabumi Resmi Dilantik, Siap Perkuat Pembinaan dan Prestasi Atlet

    MUSCABLUB PTMSI PENGCAB KOTA SUKABUMI 2025

    MUSCABLUB PTMSI PENGCAB KOTA SUKABUMI 2025